Tumis Buncis, Menu Andalan Anak Kost

Tumis buncis adalah menu makanan yang paling sederhana. Cara membuatnya pun mudah. Dan nggak membutuhkan waktu lama atau pun kemampuan memasak yang hebat. Makanya, nggak mengherankan jika masakan ini menjadi menu andalan anak kost sepertiku.

Tumis Buncis Menu Andalan Anak Kost
Foto buncis dari https://cookpad.com/id/resep/14808051-tumis-buncis-bakso-ikan diedit dengan canva

Buncis merupakan jenis sayuran yang berbentuk polong-polongan. Sayur ini sangat mudah ditemukan di pasar. Sama seperti komoditas sayuran lainnya, harga buncis pun cenderung naik-turun.

Konon katanya, buncis berasal dari Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Tanaman ini tumbuh melilit dan memiliki akar tunggang dengan sisi yang panjang membutuhkan tiang untuk memanjat. Kita pun sudah bisa memanen sayuran ini pada umur tanaman mencapai 60 hari. Hmm, lumayan singkat ya!

Kandungan Buncis

Kita bisa memasak sayuran ini menjadi tumis buncis wortel dengan menambahkan telor, tempe atau bakso. Rasanya sudah pasti akan lezat dan pas menjadi menu makan siang.

Apalagi, menurut beberapa website kesehatan terpercaya buncis memiliki kandungan nutrisi yang baik. Perhitungan nutrisi dalam 100 gram sayuran ini bisa dicek pada infografis berikut ini:

Kandungan Nutrisi Buncis
Infografis Kandungan Nutrisi Buncis. Diedit dengan Canva


Tumis Buncis, Menu Andalan Anak Kost

Saat aku merantau dan kost di kota Semarang, nggak banyak menu masakan yang bisa kumasak. Malah, aku lebih sering membeli makanan jadi ketimbang harus repot berurusan dengan dapur. Aku mengerti sih itu kebiasaan kurang baik.

Namun, aku juga memasak makananku sendiri kadang-kadang. Terlebih ketika hari libur atau akhir bulan. Ya, saat kondisi keuangan sudah mulai menyedihkan. Tertawalah, Gaes! Karena itu masa lalu. Kini aku sudah tinggal bersama orang tua. Jadi, urusan makanan sudah terjamin. Hehehee…

Ada satu menu andalan yang akan kumasak ketika aku memutuskan bergerilya di dapur. Masakan dengan bahan dasar buncis. Sayuran yang tadi kita sebutkan beberapa kandungan nutrisinya. Tumis Buncis.

Resep Tumis Buncis Bakso

Ini adalah resep tumis buncis bakso yang biasa aku masak saat ngekost. Bukan masakan terenak tapi lumayan sebagai teman nasi ketika makan siang. Dan ini bisa mengenyangkan juga lho.

Bahan-bahan Menumis Buncis

Teman-teman bisa memasak tumis buncis bumbu ulek atau iris. Aku biasanya hanya mengiris-iris bumbunya saja. Karena aku nggak mempunyai ulekan dan menurutku memang lebih praktis mengiris bumbunya saja.

Adapun yang harus dipersiapkan adalah sebagai berikut:

  1. Buncis, bebas mau memakai berapa banyak. Tapi aku biasanya menggunakan 100 gram buncis. Kita bisa mengirisnya dengan arah serong atau sesuai selera.
  2. Bakso Ikan atau bakso apa pun yang mudah ditemukan. Banyaknya juga sesuai selera saja. Kalau aku biasa menggunakan 3 butir bakso. Kita bisa menumisnya dalam bentuk bulat atau diiris-iris terlebih dahulu.
  3. 2 siung bawang merah. Bersihkan kulitnya dan iris tipis.
  4. 1 siung bawang putih. Bersihkan kulitnya dan geprek. Atau kita bisa merajangnya.
  5. 1 biji cabe keriting. Teman-teman bisa skip bahan ini jika nggak mau cabe keriting. Iris serong ya cabenya.
  6. 3 biji cabe rawit. Kebetulan aku suka makanan pedas. Kalian juga boleh skip kok. Biar lebih nendang pedasnya, kita bisa mengiris-iris cabe.
  7. Kalau ada daun salam boleh ditambahkan 1 lembar saja.
  8. Kecap manis secukupnya.
  9. Garam secukupnya.
  10. Penyedap rasa.
  11. Air secukupnya.
  12. Minyak goreng untuk menumis.

Oh iya, bahan-bahan ini nggak mutlak harus demikian ya. Teman-teman selalu bisa memodifikasinya sesuai selera.

Cara Memasak

Setelah semua bahan sudah siap, kita bisa langsung mulai memasak. Begini langkah-langkah yang biasa kulakukan saat memasak tumis buncis bakso.

  1. Menumis semua bumbu, mulai dari bawang putih, bawang merah dan cabe rawit. Tunggu sampai bumbunya harum.
  2. Kita bisa memasukkan irisan bakso dan daun salam.
  3. Setelah itu, kita masukkan buncis dan air secukupnya. Baru kemudian kita beri kecap manis, garam dan cabe. Aduk hingga rata.
  4. Kalau ingin tekstur buncisnya tetap crunchy, masaknya jangan lama-lama ya. Aku sih sukanya buncis yang matang banget. Jadi, aku memasaknya hingga buncisnya benar-benar layu.
  5. Sebelum diangkat, tes rasa dulu ya. Jika sudah sesuai selera baru deh sajikan.

Gimana? Apakah aku sudah bisa menjadi koki dengan masakanku yang sederhana ini? Yah, minimal koki untuk keluarga kecilku sendirilah nanti. Hehehe…

Selamat mencoba!

Yuni Bint Saniro

Blogger wanita yang menyukai dunia menulis sejak SMA. Saat ini masih pemula. Tapi tidak masalah. Kelak ada masanya menjadi profesional. Semangat.

12 Komentar

Terima kasih atas kunjungannya, jika anda memiliki saran, kritik maupun pertanyaan silahkan tinggalkan komentar anda.

  1. Aaah tumisan buncis memang selalu jd penyelemat kalo sdg bingung mau masak apa mba:D.

    Aku suka segala sayuran sih, termasuk buncis. Makanya mau diapain aja sbnrnya bakal doyan. Malah kdg buncis ditambahin mama ke masakan sambel goreng ati. Enak juga.

    Ntr sahur besok, bakal sering tuh masak yg ditumis2 gini, Krn gampang dan cepet :D

    BalasHapus
  2. Buncis itu enak bangt. Dan merupakan salah satu sayuran yang berserat, bergizi dan cukup fleksible dimasak. Cuman kalau saya suka yang tidak begitu layu biar ada kriuk-kriuknya

    BalasHapus
  3. Meski bukan anak kos..ini juga andalanku mba..maklum awam dapur hehe.. Tapi pada dasarnya aku suka buncis, ditumis, diorak-arik, direbus/dikukus saja pun hayuuuk.. hehe..

    BalasHapus
  4. Aku termasuk yang suka tumis buncis ini. Biasa ditumis bareng telor. Sederhana masaknya, bahannya juga mudah ditemui, dan yang penting murah untuk anak kost mah.

    BalasHapus
  5. Saya belum pernah mencoba membuat tumisan buncis ini di rumah, Mba. Yang biasa saya tumis itu kacang panjang atau kangkung

    BalasHapus
  6. Membayangkannya jadi lapar, tercium aroma tumis buncis yang membuat perut berdendang.

    Makasih banyak resepnya. Buncis emang paling enak ditumis ya? Ternyata making sedap kalau ditambah irisan bakso.

    BalasHapus
  7. Saya baru tahu lho kalau nutrisi dalam buncis itu ternyata banyak juga. Anyway sebagai anak kos oseng-oseng alias tumis buncis ini emang paling gampang dan menu andalan banget kak hehehe

    BalasHapus
  8. Saya suka buncis tapi karena asam urat jadi harus punya trik supaya ga langsung kambuh saat konsumsi. Menunya gampang dan seringnya aku bikin sop buat anak anak di rumah

    BalasHapus
  9. Tumis buncis Ini memang resep andalan anak kost dari masa ke masa. Untuk mengimbanginya, biasanya saya juga masak telor dengan isian kornet agar lebih bernutrisi.

    Kemudian menggunakan minyak wijen saat menumis agar lebih haruuuum

    BalasHapus
  10. Ini sih ga hanya jadi kesukaan anak kost. Tapi kesukaan ibuk ibuk yang ga suka masak ribet kaya saya hahahaha. Anw saya tim buncis agak crunchy, tapi anak sukanya yang soft. Jadi kudu cermat klo masak buncis biar semua suka di rumah hehehe.

    BalasHapus
  11. hiks aku ga begitu suka buncis, kayaknya masih suka kacang daripada buncis
    padahal sama sama dari "suku" kacang-kacangan ya

    BalasHapus
  12. Betul, tumis buncis memang hidangan yg pas untuk anak kost, kebetulan lagi keluar kost niiih. Kalo masuk ngekos lagi bisa dicoba niih

    BalasHapus
Posting Komentar
Lebih baru Lebih lama

Artikel Terbaru di Yuni Bint Saniro